Bupati MYL Serahkan Bantuan di Desa Alesipitto dan Punranga

oleh
oleh

Bupati MYL Serahkan Bantuan di Desa Alesipitto dan Punranga

Pangkep-makassarpen.com. Bupati Pangkajene dan Kepulauan Muhammad Yusran Lalogau (MYL) menyerahkan bantuan di dua titik berbeda Desa Alesipitto dan Desa Punranga Kecamatan Ma’rang Kabupaten pada Selasa 23 Januari 2024.

Sesuai jadwal, di titik yang pertama Bupati MYL bersama jajaran terkait melakukan penyerahan bantuan di Desa Alesipitto kepada ratusan warga penerima manfaat di depan Kepala Desa Hj. Rosdiana beserta jajaran, diamping Camat Ma’rang Saharuddin, Danramil Ma’rang M Raharto, Kapolsek Hj. Rahmaniah, Kepala Puskesmas Padang Lampe Sadiq Takwa serta jajaran terkai lainnya.

Sebagaimana disampaikan Kepala Desa Alesipitto Hj. Rosbiana, MYL menyerahkan bantuan bagi masyarakat Alesipitto berupa hand sprayer, pupuk cair, beras cadangan bahan pangan dan bantuan pencegahan Stunting yang terdiri dari susu ibu hamil tambah vitamin, susu ibu menyusui tambah vitamin, susu tambah vitamin untuk anak Stunting serta bantuan alat Antropometri Bio untuk pemantauan resiko Stunting dan kegiatan Posyandu serta bantuan bibit rambutan dan durian.

Usai menyerahkan bantuan di Desa Alesipitto Bupati dan rombongan menyempatkan diri membesuk seorang tokoh masyarakat yang sedang menderita sakit di Desa Padang Lampe yang bertetangga dengan Desa Alesipitto kemudian menuju Desa Punranga melakukan penyerahan bantuan di titik yang kedua.

Penyerahan bantuan yang kedua MYL di Desa Punranga ini disambut Kepala Desa Hajji beserta jajaran didampingi juga Camat Ma’rang, Danramil Ma’rang, Kapolsek Ma’rang Kapus Padang Lampe serta jajaran terkait lainnya diakhiri makan siang bersama.

” Bantuan yang diserahkan berupa 50 buah Tandon kasitas 1200 liter, 14 skap listrik pertukangan, 8 Hand sprayer, 265 zak beras, perlengkapan 3 Posyandu, 6 set peralatan penggalian kubur untuk 6 mesjid yang ada di desa ini,” terang Kades Hajji. (hamza)

No More Posts Available.

No more pages to load.