Pelindo Regional 4 Makassar Raih Penghargaan PROPER Biru
Makassar-skassarpena.com. Komitmen dan konsistensi PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo dalam pengelolaan lingkungan mendapat pengakuan nasional. Pelindo Regional 4 Makassar menerima penghargaan Program Penilaian Peringkat Kinerja Perusahaan dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup (PROPER) peringkat “Biru” dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) Republik Indonesia.
Penghargaan diserahkan langsung oleh Menteri Lingkungan Hidup/Kepala BPLH, Hanif Faisol Nurofiq, sebagai bentuk apresiasi terhadap perusahaan yang menunjukkan kepatuhan dan kinerja baik dalam pengelolaan lingkungan. Selain Pelindo Regional 4 Makassar, penghargaan serupa juga diterima oleh Pelindo Regional 4 Bitung dan anak perusahaan PT. Kaltim Kariangau Terminal.
Program PROPER merupakan evaluasi tahunan KLHK terhadap kinerja lingkungan perusahaan di seluruh Indonesia. Penilaian tidak hanya mencakup kepatuhan terhadap regulasi dasar, tetapi juga upaya perusahaan dalam melakukan inovasi dan perbaikan berkelanjutan di bidang lingkungan atau beyond compliance.
Peringkat “Biru” sendiri menandakan bahwa perusahaan telah melakukan pengelolaan lingkungan sesuai dengan ketentuan yang berlaku, meliputi aspek pengelolaan air, pencemaran udara dan laut, limbah B3, konservasi lahan, serta pelaksanaan Analisis Dampak Lingkungan (AMDAL).
Hanif Faisol Nurofiq menekankan, bahwa PROPER tidak hanya berfungsi sebagai instrumen evaluasi, melainkan juga sebagai pendorong inovasi dan transparansi dalam tata kelola lingkungan. Program ini mendorong perusahaan untuk terus meningkatkan kontribusinya terhadap pembangunan berkelanjutan.
Dalam penilaiannya, PROPER menggunakan sejumlah indikator ketat seperti efisiensi energi, konservasi sumber daya, pengurangan emisi, pelestarian keanekaragaman hayati, hingga kontribusi sosial terhadap masyarakat sekitar. Peringkat PROPER diklasifikasikan menjadi lima kategori, yaitu Emas, Hijau, Biru, Merah, dan Hitam.
General Manager Pelindo Regional 4 Makassar, Iwan Sjarifuddin, menyampaikan rasa syukur atas penghargaan ini. Ia mengungkapkan bahwa penghargaan tersebut menjadi bukti nyata dari kerja keras seluruh tim dalam menerapkan praktik bisnis yang ramah lingkungan.
“Kami akan terus melakukan inovasi dalam program-program berkelanjutan, mulai dari efisiensi energi, pengelolaan limbah, penggunaan energi terbarukan, hingga program tanggung jawab sosial yang berbasis pemberdayaan masyarakat,” pungkas Iwan Sjarifuddin. Ia pun berharap di masa mendatang Pelindo dapat meraih peringkat yang lebih tinggi, seperti Hijau bahkan Emas.(idj)