Kopda Rustan Ikut Angkat Jenazah ke Kuburan

oleh
oleh

Kopda Rustan Ikut Angkat Jenazah ke Kuburan

Soppeng-makassarpena.com. Kopda Rustan harus selalu berada di tengah masyarakat dan peduli dengan warga desa binaannya. Seperti yang dilakukan Babinsa Koramil Donri Donri Kodim 1423. Kabupaten Soppeng

Bahkan pedulinya Babinsa membantu warga mengangkat mayat ke kuburan di pemakaman kebun almarhum Saidu Desa Donri Donri Kecamatan Donri Donri Kabupaten Soppeng, Selasa (28/2/2023).

Awalnya, Babinsa mendengar bahwa ada salah satu warga Desa Donri Donri yang meninggal dunia. Dia pun langsung meluncur ke rumah duka untuk membantu mengantar mayat bersama masyarakat.

“Ini merupakan bagian dari tugas Babinsa, agar antara masyarakat dengan TNI tercipta hubungan yang baik,”katanya.

Apa yang dilakukan Babinsa yang dikenal humoris dan dekat dengan masyarakat ini diyakini dapat memotivasi masyarakat dalam menjalin hubungan yang baik, serta memelihara keamanan dan ketertiban lingkungan.

Ini adalah bentuk kebersamaan dalam menjaga kemitraan antara Babinsa dengan masyarakat Donri Donri sehingga bersama rakyat TNI kuat. (usman)

No More Posts Available.

No more pages to load.