Inisiatif Baru Daya Tarik Kegiatan Rutin Posyandu Desa Barabatu

oleh
oleh

Inisiatif Baru Daya Tarik Kegiatan Rutin Posyandu Desa Barabatu

Pangkep-makassarpena.com. Kegiatan rutin Posyandu setiap bulan Desa Barabatu Kecamatan Labakkang Kabupaten Pangkajene dan Kepulauan dirangkaikan dengan Pemberian Makanan Tambahan (PMT) yang semakin intens melakukan kegiatan dalam rangka persiapan penerapan inisiatif daya tarik.

Metode daya tarik ini akan diterapkan sendiri di Desa Barabatu dalam rangka melibatkan keseluruhan hingga 100 persen yang merupakan inisiatif internal dari Posyandu Desa Barabatu yang rencana akan dilaksanakan pertengahan bulan ini.

Kegiatan persiapan tersebut berlangsung di Losyandu Barabatu Mantap Desa Barabatu, Labbakang, Pangkep pada Kamis 1 Desember 2022.

Hadir Kepala Desa Barabatu Haris, Si.Kom, Bu Kades sekaligus Ketua Tim Penggerak PKK Sugena Haris, Si.Kom, Bidan Desa Barabatu Ernawati, A, S.Tr, Keb dan semua petugas Posyandu serta diikuti oleh 39 dari 73 sasaran.

Kegiatan rutin ini diadakan di 5 Posyandu pada 5 dusun mulai dari Dusun Kampung Baru di Posyandu Barabatu Mantap, kemudian Attuppunge Mantap, Bulu Sipong Mantap, Kalamisue Mantap danBulu Tanae Mantap.

Kegiatan dipimpin oleh Bidan Ernawati, A. S.Tr, Keb, didampingi Ketua TP PKK Desa Barabatu Sugena Haris, Si.Kom, dibantu oleh 5 orang kader, 1 orang petugas tenaga gizi, 1 petugas tenaga imunisasi, 1 petugas kesehatan lingkungan 1 dan lainnya.

Menurut Bidan Ernawati kegiatan rutin Posyandu ini dilaksanakan setiap bulan untuk meningkatkan dan mengetahui peningkatan dan perkembangan anak bayi dan balita.

Dalam kegiatan ini kita bisa mengetahui status gizi bayi balita setiap bulannya, juga kita bisa mengetahui dan mencegah angka peningkatan Stunting

Secara pribadi ketua TP PKK Desa Barabatu Sugena Haris, Si.Kom mengharapkan supaya meningkatnya kesadaran orang tua terhadap asupan gizi ke anak agar dapat mencegah angka Stunting

Olehnya Sugena menghimbau kepada seluruh warga masyarakat yang memiliki bayi dan balita agar rajin dan konsisten untuk datang di Posyandu setiap bulannya untuk mengetahui pertumbuhan dan perkembangan anak melalui penimbangan, pemberian asupan makanan tambahan, pemeriksaan, pengukuran tinggi badan lingkar kepala dan semua yang sudah menjadi prosedur tetap daripada kegiatan Posyandu ini.

Kata Sugena, kesadaran inilah yang sangat diharapkan bagi seluruh masyarakat karena yang menentukan generasi kita ke depan adalah anak bayi dan balita yang ada saat sekarang ini.

Karena bagaimanapun juga menurutnya, upaya kita memberikan makanan tambahan kalau orang tuanya tidak sadar untuk bekerja sama dengan pemerintah dalam hal atau mendapatkan petunjuk dari pemerintah untuk pertumbuhan anaknya juga mungkin tidak maksimal. (hamza)

No More Posts Available.

No more pages to load.