Wakil Bupati Wajo Adakan Acara Buka Puasa di Kediamannya

oleh
oleh

Wakil Bupati Wajo Adakan Acara Buka Puasa di Kediamannya

Wajo-makassarpena.com. Acara buka puasa yang diadakan oleh wakil Bupati Wajo Dr.H. Baso Rahmanuddin, M.M, dikediamannya jalan Nusa Indah Sengkang, (10/03/2025). Hadir dalam acara puasa antara lain, Bupati Wajo Andi Rosman, S,Sos, Ketua DPRD Kabupaten Wajo Ir.H.Firmansyah, M.Si, serta sejumlah kadis, dan camat, masyarakat, serta tim sukses dan tim relawan.

Sejumlah tokoh masyarakat dari berbagai kacamatan turut memenuhi acara buka puasa tersebut, sehingga dua tenda terowongan besar yang telah disiapkan, baik di dalam halaman rumah maupun di luar jalan Nusa Indah di penuhi banyaknya masyarakat yang menghadiri undangan.

Selain berbuka puasa juga sekaligus memberikan ucapan selamat atas terpilihnya Bupati dan Wakil Bupati Wajo periode 2024-2030.

Dalam sambutan Wakil Bupati Wajo,.Dr.Baso Rahmanuddin di depan sejumlah undangan acara buka puasa menyampaikan banyak- banyak terima kasih baik kepada tim sukses maupun tim relawan atas kerja keras yang selama ini dilakukan untuk menggapai suatu kemenangan.

” Oleh karena itu saya sangat berharap kepada semua pihak, agar dapat bekerjasama yang baik, untuk kepentingan masyarakat Wajo lima tahun ke depan,” harapnya.  (hakim)

No More Posts Available.

No more pages to load.