Pengembangkan Program-Program Yang Inovatif

oleh
oleh

Pengembangkan Program-Program Yang Inovatif

Soppeng-makassarpena.com. Dalam upaya mendorong peningkatan kualitas pendidikan di Gugus 1 Soppeng, Pendamping Satuan Pendidikan, Sudirman, S. Sos, S.Pd bersama Ketua Gugus 1 Soppeng, Abdul Asis, S. Pd I, menghimbau kepada seluruh kepala sekolah dan tenaga pendidik untuk mengembangkan program-program yang inovatif di bidang akademik maupun non akademik, Selasa 21 Januari 2025.

Himbauan ini bertujuan untuk memberikan ruang bagi siswa menampilkan potensi terbaik mereka sekaligus memperkuat kolaborasi antara sekolah, orang tua, dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan pendidikan yang inspiratif dan kompetitif.

Apapun isi Himbauan yang dimaksud yakni, Menampilkan Kreasi dan Inovasi di Bidang Akademik

Setiap sekolah diminta untu membuat karya ilmiah atau penelitian siswa, mengembangkan bahan ajar yang inovatif, mendorong partisipasi siswa dalam kompetisi akademik seperti lomba matematika, sains, dan literasi, meningkatkan potensi di bidang non akademik.

Kreativitas siswa juga harus dikembangkan melalui kegiatan seni budaya seperti tari, musik, dan teater , program olahraga dan keterampilan teknis, ekstrakurikuler yang mencerminkan keunikan dan potensi masing-masing sekolah.

Menjalin Kolaborasi dan kemitraan sekolah dianjurkan menjalin kemitraan dengan orang tua siswa, komite sekolah, serta tokoh masyarakat untuk mendukung keberhasilan program, berpartisipasi Aktif dalam Kegiatan Gugus.

Kepala sekolah dan tenaga pendidik diharapkan terlibat aktif dalam kegiatan bersama yang diadakan di tingkat Gugus untuk saling berbagi pengalaman dan pembelajaran terbaik.

Pendamping Satuan Pendidikan, Sudirman, S. Sos, S.Pd menegaskan pentingnya sinergi antara sekolah dan masyarakat dalam menciptakan pendidikan berkualitas.

Sementara itu, Ketua Gugus 1, Abdul Asis, S. Pdi, berharap setiap sekolah dapat menjadikan himbauan ini sebagai momentum untuk terus berkembang dan mencetak generasi berprestasi.

Dengan semangat kebersamaan, diharapkan sekolah-sekolah di Gugus 1 Soppeng mampu terus memberikan kontribusi positif bagi dunia pendidikan. (usman)

No More Posts Available.

No more pages to load.