Proyek Pengerjaan Ruas Jalan Pinrang- Jampue
Pinrang-makassarpena.com. Pemkab Pinrang mulai melakukan pengerjaan pembangunan infrastruktur ruas jalan Pinrang- Jampue. Peningkatan jalan ruas ke Kecamatan Lanrisang tersebut guna meningkatkan aksesibilitas warga.
Dikonfirmasi via telepon, Kepala Dinas PUPR Kabupaten Pinrang, Awaluddin Marama menjelaskan saat ini proses pembangunan jalan tersebut tahap awal berupa pengerukan tanah sisinya, sebelum nantinya dilakukan pengecoran. Proses pengerjaan berupa cor beton. Jumat 14/6/2024.
Kadis PUPR Pinrang Awaluddin. menjelaskan proses pengerjaan dibagi menjadi 3 segmen. Penentuan lokasi pembangunan didasarkan pada tingkat kerusakan di ruas jalan tersebut.
Sementara itu Konsultan pengawas proyek Aswan. yang di konfirmasi menjelaskan adapun pengerjaan pembangunan dilakukan CV. TIGA ANUGERAH MANDIRI dengan nilai kontrak mencapai Rp 7,337,395,000 dengan total panjang mencapai 2,421 meter dan lebar 6 meter.
Proses pengerjaan dilakukan per sisi secara bergantian. Artinya, akan dikerjakan satu sisi agar jalan tidak tutup total dan warga tetap dapat melintas. (ys)