UPT SPF SD Inpres Tidung II Laksanakan Sulingjar

oleh
oleh

UPT SPF SD Inpres Tidung II Laksanakan Sulingjar

Makassar-makassapenacom. UPT SPF SD Inpres Tidung II  bekerja sama menyelesaikan Survei Lingkungan Belajar (Sulingjar), Rabu, 25 Oktober 2023

“Kegiatan ini penting, harus diselesaikan karena merupakan kewajiban yang mesti di penuhi. Sulingjar ini adalah salah satu instrumen penilaian yang dilaksanakan dalam rangka Asesmen Nasional (AN),” beber Andi Syahriani.

Terlepas dari itu katanya, memang penting adanya kerjasama sebagai bentuk kepedulian dalam lingkup satuan pendidikan. Itu harus karena untuk memperkokoh sebuah bangunan kita mesti memulai dari dalam, sehingga anak didik dapat menjadikan cermin, yang berfungsi sebagai pembelajaran secara tidak langsung.

“Syukur syukur kalau mereka dapat menjadikan sebagai bentuk kepribadian yang kelak menjadi karakter,” tambahnya.

Penjelasan Andi Syahriani adalah sesuatu yang penting untuk ditanamkan dalam setiap lingkup pendidikan, dimana kadang kita biasa temukan adanya salah satu oknum guru yang setengah hati menerima kehadiran pimpinan baru.

” Padahal harus di sadari, bahwa apa dan siapa yang ditunjuk selaku pucuk pimpinan, harus sadar kita adalah bawahannya.
Dengan gaya berpikir demikian tentu kita sehat dalam melaksanakan tugas tugas selaku tenaga pendidik,” tambahnya.

No More Posts Available.

No more pages to load.