Wujudkan Pelayanan, KP2KP Silaturrahmi ke Dukcapil Pinrang

oleh
oleh

Wujudkan Pelayanan, KP2KP Silaturrahmi ke Dukcapil Pinrang

 

Pinrang-makassarpena.com. Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Pinrang menerima kunjungan kerja Dinas KP2KP Pinrang di ruang kerja Kepala Dindukcapil pada, Selasa(17/1/2023).

Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Pinrang Andi Askari saat dikompirmasi awak media melalui via WhatsApp terkait kunjungan Kepala KP2KP Pinrang Akhmad Reiza Herbowo mengatakan, junjungan KP2KP ini merupakan yang kedua kalinya, selain ajang silaturahmi Juga membahas beberapa data masyarakat yang wajib pajak belum terkoneksi dengan KTP.

Kunjungan tersebut dalam rangka mewujudkan pelayanan prima kepada masyarakat, Kantor Perpajakan Kabupaten Pinrang dan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil bekerjasama membuat terobosan baru, yakni memberikan kemudahan bagi masyarakat melalui program pembuatan nomor pokok wajib pajak (NPWP) menggunakan Nomor Induk Kartu Kependudukan (NIK).

Lebih lanjut, Kerjasama Dukcapil dengan pihak perpajakan atau KP2KP sudah dilakukan oleh Ditjen Dukcapil, hasil kerjasama inilah yang ditindaklanjuti oleh Kantor Pajak Pinrang.

Askari menambahkan, hal ini kadang terjadi di masyarakat karena biasanya masyarakat belum updeting data kependuduknya.

” Bagi masyarakat jika datanya belum aktif perlu dilakukan pemutakhiran secara mandiri oleh masyarakat itu sendiri melalui link www.pajak.go.id,” jelas Andi Askari.

Disdukcapil Pinrang sudah mendorong untuk semua pegawai melakukan pemuktahiran secara mandiri data-data pajak atau NPWP.

” Jadi diharapkan juga setelah adanya data masyarakat yang dimohonkan oleh Kantor Pajak KP2KP bisa disesuaikan secepatnya dengan data kependudukan yang ada pada Dukcapil,” kuncinya. (ys)

No More Posts Available.

No more pages to load.